Breaking News
recent

Cagar Alam Morowali; Sulawesi Tengah

Unit Pelaksana Teknis
:
BKSDA Sulawesi Tengah
Propinsi
:
Sulawesi Tengah
Kabupaten
:
Morowali;
Luas (Hektar)
:
209.400,00
No. SK
:
Keputusan Menteri Kehutanan dan Perkebunan RI No 237/Kpts-II/1999
Tanggal SK
:
27 April 1999 
KEADAAN FISIK KAWASAN
Secara administrasi pemerintahan, kawasan cagar alam ini terletak di Kabupaten Morowali (bagian wilayah Kecamatan Soyo Jaya, Bungku Utara, dan Mamosalato).
Cagar Alam Morowali memiliki kelerengan umumnya sangat berat yaitu sangat curam (81,65%) dan lainnya merupakan curam (18,35%). Menurut klasifikasi iklim oleh Schmidt dan Ferguson, kawasan Cagar Alam Morowali termasuk dalam tipe iklim A dengan curah hujan rata-rata 2.355 mm/tahun, dengan suhu udara rata-rata antara 19,8'C–26,2'C dan kelembaban udara rata rata 80%. Bulan basah rata-rata 9 bulan/tahun, bulan lembab rata-rata 2 bulan/tahun dan bulan kering rata-rata 1 bulan/tahun.
POTENSI BIOTIK KAWASAN 
Ekosistem;
  • Gunung:-
  • Danau: -
  • Sungai:-
Flora;
Identifikasi sementara di kawasan ini yaitu, Flora pada Hutan Mangrove di sepanjang pantai yang berlumpur, jenis-jenis yang dominan adalah Bakau (Rhizopora apiculata, R. mucronata, dan R. alba), di belakang garis pertumbuhan Rhizopora ini terdapat Bruguieera gymnorrhiza, Lumnitzera littorea, Ceriops, dan Coropa abovata, di daerah kering pada batas daratan dengan hutan bakau, tumbuh Acrosthicum sp., Pandanus sp., Ficus, Eugenis, dan Casuarina sp.Pada Hutan Alluvial Dataran Rendah jenis yang dominan adalah Callophyllum soulatri. Jenis-jensi lain yang ada adalah Santiria sp., Kellbergiodendron celebicum, Ganostyllus macrophyllus, Alstonsi scholaris, Eugenis sp., Garcinia dulci, Palaquium sp., dan Parinaria corymbosa. Pada Hutan Pegunungan, jenis-jenis yang dominan adalah Castanopsis sp., Palaquium sp., Lithocarpus sp., Elaeocarpus sp., Tristania sp., Pangium edule, dan Homalium foetidum. Jenis-jenis lain yang ada adalah Diospyros sp., Polyalthia celebica, Agathis sp., dan lain-lain.
Pada Hutan Lumut yang dijumpai pada ketinggian di atas 1.600 mdpl. Jenis-jenis pohon yang ada adalah Lithocarpus sp., Querqus, Tristanis, dan Pandanus sp.
Hutan Sekunder merupakan daerah bekas perladangan, terdapat padang alang-alang. Jenis–jenis pohon yang ada adalah Themeda, Saccaharum spoutaneum, Psidium guajava, dan lain-lain.
Berikut rincian flora di kawasan konservasi ini:
Endemik: -
Lumut ===> click here
Rumput ===> click here
Paku-pakuan ===> click here
Semak ===> click here
Berkayu ===> click here
Mangrove ===> click here
Fauna;
identifikasi sementara di kawasan ini yaitu, Jenis-jenis mamalia besar endemik Sulawesi adalah Anoa dataran tinggi (Bubalus quarlessi), Babirusa (Babyrous babirussa), Musang coklat Sulawesi (Macrogalidia muschenbroeki), Monyet hitam (Macaca tonkeana), Kuskus (Phalanger celebensis dan P. ursinus). Di samping itu terdapat juga babi hutan (Sus celebenisis), Rusa (Cervus timorensis), Musang (Vivera tangalanga), jenis-jenis tikus (Rattus sp), dan jensi-jenis kelelawar.
Jenis-jenis burung laut seperti Haliacetus lengogaster, Sturnidae, dan Sulidae. Jensi burung air danau antara lain Lik pohon (Denrocygna sp), Anos gibber, Anhinga melanogaster, dan Ardea purpurea. Jenis-jenis lainnya Prionturus platurus, Trichoglossu ornatus, T. flavoridid, Megapodius freycinet, dan Macrocephalon maleo.
Jenis-jenis reptil antar lain Biawak (Hydrosaurus amboinensis dan Varanus sp), Kura-kura (Testusdo sp), Ular phyton, Ular daun (Nafric sp), Psamurodynastes sp, dan Trimersurus wagleri.
Jenis-jenis invertebrata yang ada antara lain jenis kupu-kupu (Lycaunidae), Kumbang, dan Rayap.
Berikut rincian fauna yang diidentifikasi di wilayah konservasi ini:
Endemik: -
Amfibi ===> click here
Burung:
-Burung Biasa ===> click here
-Burung Penyanyi ===> click here
Ikan ===> click here
Insect ===> click here
Mamalia ===> click here
Reptil ===> click here
Terumbu Karang ===> click here  
Location:


koordinat: -1.9772921,120.4582823
Sumber:
      Download:
      Bhre Polo

      Bhre Polo

      No comments:

      Post a Comment

      Powered by Blogger.