Dendrolagus pulcherrimus

Klasifikasi;
http://farm5.staticflickr.com/4142/4934295183_aabf94d30f_o.jpg
Kingdom:
Phylum:
Class:
Infraclass:
Order:
Family:
Genus:
Species:
D. pulcherrimus
Binomial:
Dendrolagus pulcherrimus
Flannery, 1993
Nama Lain; Kanguru Pohon Mantel Emas, golden-mantled tree-kangaroo
Deskripsi;
Kanguru Pohon Mantel Emas atau Dendrolagus pulcherrimus adalah hewan herbivora sejenis kanguru-pohon yang hanya ditemukan di hutan pegunungan pulau Irian dari keluarga Macropodidae. Habitat nya adalah hutan tropis pegunungan.
Spesies ini memiliki rambut-rambut halus pendek berwarna coklat muda. Leher, pipi dan kakinya berwarna kekuningan. Sisi bawah perut berwarna lebih pucat dengan dua garis keemasan dipunggungnya. Ekor panjang dan tidak prehensil dengan lingkaran-lingkaran terang.
Kanguru Pohon Mantel Emas serupa dengan Kanguru-pohon Hias. Perbedaannya adalah Kanguru-pohon Mantel-emas memiliki warna muka lebih terang atau merah-muda, pundak keemasan, telinga putih dan berukuran lebih kecil dari Kanguru-pohon Hias. Beberapa ahli menempatkan Kanguru-pohon Mantel-emas sebagai subspesies dari Kanguru-pohon Hias.
Penyebaran di Indonesia;
Kanguru-pohon Mantel-emas ditemukan pada tahun 1990 oleh Pavel German di Gunung Sapau, Pegunungan Torricelli di Papua New Guinea
Populasi lainnya ditemukan di daerah terpencil di Pegunungan Foja (Suaka Margasatwa Mamberamo-Foja), provinsi Papua, Indonesia pada bulan Desember 2005. Spesies ini merupakan jenis mamalia besar baru untuk Indonesia.
Sumber;

Comments